Performansi Mesin Refrigerasi Kompresi uap Terhadap Massa Refrigeran Optimum Menggunakan Refrigeran Hidrokarbon
Abstract: Jumlah masa
refrigeran sangat berpengaruh terhadap performasi mesin refrigerasi kompresi
uap. Untuk suatu mesin refrigerasi baru atau telah dimodifikasi, agar dapat
memberikan performansi terbaiknya, perlu ditentukan massa optimumnya.
Refrigeran hidrokarbon digunakan pada penelitian ini sebagai refrigerant
alternative pengganti refrigeran halocarbon, karena lebih ramah terhadap
lingkungan, efek pemanasan global sangat kecil dan efek perusakkan ozon nol,
dan mendukung program penghapusan penggunaan refrigeran halokarbon sesuai
dengan Protokol Montreal 1987. Hasil penelitian menunjukan bahwa performansi
optimum mesin refrigerasi mesin refrigerasi kompresi uap yang dibuat pada
penelitian ini dicapai pada massa optimum sebesar 1250 sampai 1290 gram, pada
daya kompresor 1174 kW, dengan daya pendinginan 3,143 kW dan pemanasan 4,025
kW, COP 2,678 dan PF 3,506.
Penulis: Azridjal Aziz
Kode Jurnal: jptmesindd050018