STUDI EKSPLORATIF PERILAKU KOPING PADA INDIVIDU DENGAN CEREBRAL PALSY

Abstrak: Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mengetahui  dan  mengkaji  lebih  dalam bagaimana strategi koping, bentuk perilaku koping dan sumber koping yang dilakukan  oleh  individu  dengan  cerebral  palsy.  Informan  penelitian diperoleh  dengan  teknik  purposif,  dengan  karakteristik  informan:  Individu dengan  cerebral  palsy,  tidak  disertai  retardasi  mental,  dan  tidak  disertai kecacatan  lain.  Teknik  pengumpulan  data  yang  digunakan  wawancara mendalam, observasi  dan  dokumentasi.  Hasil  penelitian  menunjukan  dari  6 informan  terdapat 5  informan  yang  menggunakan  strategi  problem  focused coping  dan  1  informan  menggunakan  emotional  focused  coping.  Perilaku koping  yang  dilakukan  adalah  berusaha  santai  atau  tidak  terbebani  dengan kondisi  fisiknya  serta  merasa  dirinya  normal  seperti  orang  lain.  Sumber koping  yang  paling  banyak  digunakan  adalah  keyakinan  positif  dan dukungan  sosial.  Temuan  menarik  dalam  penelitian  ini  adalah  semua informan  selalu  memiliki  “rasa  syukur”  atas  kehidupannya  meskipun mereka mengalami keterbatasan fisik.
Kata kunci: Perilaku Koping, Individu dengan Cerebral Palsy
Penulis: Siti Maimunah
Kode Jurnal: jppsikologikepribadiandd130010

Artikel Terkait :