2’,4’-Dihidroksi-3’,5’,6’-Trimetoksi Calkon suatu Senyawa Antitumor dari Kulit Batang Tumbuhan Cryptocarya costata (Lauraceae)
Abstrak: Senyawa
calkon yang bersifat anti tumor telah diisolasi dari kulit batang Cryptocarya costata. Senyawa tersebut diperoleh
dari fraksi kloroform yang di fraksinasi dengan teknik berbagai kromatografi
dari dilanjutkan dengan rekristalisasi
dalam n-heksan dan etilasetat. Struktur senyawa tersebut adalah 2’,4’-dihidroksi-3’,5’,6’-trimetoksicalkon
yang ditetapkan berdasarkan data fisika dan spektroskopi. Uji sitotoksik
terhadap sel murin leukemia P-388 menunjukkan aktivitas yang positif dengan
IC50 adalah 3,65 µg/mL.
Kata kunci:
calkon, sitotoksik, Cryptocarya costata
Penulis:
Hanapi Usman, Euis H. Hakim, Sjamsul A.
Achmad, Tjodi Harlim, Muhammad N. Jalaluddin, Yana M. Syah, Lia D. Juliawati, Lukman
Makmur, dan Mariko Katajima
Kode
Jurnal: jpkimiadd050001