AKTIVITAS ANTIBAKTERI MINYAK ATSIRI DAUN SIRIH MERAH (Piper CrocatumRuiz & Pav.)
ABSTRAK: Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui
kandungan komponen kimia
dan uji antibakteri minyak
atsiri daun sirih
merah (Piper crocatum
Ruiz & Pav.).
Analisis Kromatografi
Gas-Spektrometri Massa (GC-
MS) menunjukkan 16
senyawa terdeteksi dengan
senyawa utama sabinen (44,91%) dan β-mirsena (18,88%). Nilai Konsentrasi Hambat
Minimum (KHM) untuk
bakteri gram positif
yaitu Bacillus cereus,
Staphylococcus aureus, Staphylococcus epidermidis,
secara berurutan sebesar 1%,
0,25%, 0,5%, sedangkan
untuk bakteri gram negative
Shigellaflexneri mempunyai KHM
sebesar 0,25%, Eschericia
coli sebesar 1% dan Pseudomonas aeruginosa sebesar 0,075%.
Kata Kunci: aktivitas
antibakteri,minyak atsiri, Piper crocatum Ruiz & Pav
Penulis: Soerya Dewi M, Nestri
Handayani, Siti Ngaisah, Eliza Nur Setyowati
Kode Jurnal: jpkimiadd130161