Analisis Filogenetik Molekuler pada Phyllanthus niruri L. (Euphorbiaceae) Menggunakan Urutan Basa DNA Daerah Internal Transcribed Spacer (ITS)

Abstrak: Variasi urutan basa DNA daerah  internal transcribed spacer (ITS) telah digunakan sebagai karakter molekuler untuk mengetahui hubungan filogenetik atau kekerabatan pada Phyllanthus niruri dan hubungan kekerabatan Phyllanthus niruri dengan jenis lainnya dalam famili Euphorbiaceae. Analisis filogenetik dari 19 sampel tumbuhan berdasarkan metode parsimoni menunjukkan bahwa secara keseluruhan famili Euphorbiaceae adalah kelompok monofiletik dan dibagi menjadi dua kelompok besar berdasarkan susunan daun tunggalnya; marga  Phyllanthus adalah kelompok non-monofiletik, walaupun jenis Phyllanthus niruri merupakan kelompok monofiletik; klasifikasi mayor untuk Phyllanthus niruri  L. pada tingkat DNA tidak mendukung sistem klasifikasi mayor sebelumnya;  Saoropus androgynus memiliki hubungan filogenetik yang sangat dekat dengan Phyllanthus niruri. 
Kata kunci: Daerah ITS, Euphorbiaceae, Filogenetik Molekuler, Phyllanthus niruri L.
Penulis: Topik Hidayat, Diah Kusumawaty, Kusdianti, Dian Din Yati, Astry Agusthina Muchtar, dan Dina Mariana
Kode Jurnal: jpbiologidd080012

Artikel Terkait :