ANALISIS CHAID SEBAGAI ALAT BANTU STATISTIKA UNTUK SEGMENTASI PASAR (Studi Kasus pada Koperasi Syari’ah Al-Hidayah)

Abstrak: Segmentasi pasar adalah bahasan klasik di bidang pemasaran yang tidak pernah pernah kehilangan daya tariknya. Dalam riset-riset segmentasi, ada dua metode pendekatan yaitu metode interdependensi dan dependensi. Statistika menyediakan banyak alat bantu untuk riset-riset segmentasi. Salah satu alat bantu statistika untuk riset segmentasi yang menggunakan pendekatan dependensi adalah analisis CHAID (Chi-Squared Automatic Interaction Detection analysis). Analisis CHAID akan menghasilkan diagram yang mirip dengan diagram pohon keputusan yang menyediakan informasi tentang derajat hubungan antara variabel dependen terhadap variabel independen dan informasi mengenasi karakteristik segmen. Analisis CHAID mampu menangani variabel independen monotonik, bebas, dan mengambang. Pada kasus Koperasi Syari'ah Al-Hidayah, analisis CHAID digunakan untuk menentukan segmentasi nasabah berdasarkan status kredit nasabah sebagai variabel dependen dan data demografis nasabah sebagai variabel independen. Segmentasi nasabah dengan bantuan analisis CHAID dilakukan untuk mengidentifikasi segmen nasabah yang memiliki rasio kredit macet yang paling rendah. Berdasarkan hasil analisis CHAID didapatkan empat segmen. Segmen nasabah dengan karakteristik mempunyai penghasilan rata-rata sebesar < Rp. 1.500.000,00, berjenis kelamin perempuan, serta berusia > 30 tahun adalah segmen yang memiliki rasio kredit macet yang paling rendah.
Penulis: Yohanes Sondang Kunto, Siti Nurul Hasana
Kode Jurnal: jpmanajemendd060006
Pesan jurnal yang anda butuhkan disini.... >>> KLIK DISINI <<<
Atau download gratis di bawah ini:

Artikel Terkait :