ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, KESESUAIAN HARGA, DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIANLAPTOP MAUPUN PC LENOVO (Studi pada CV Yestoya Abadi)
Abstrak: Keputusan
untuk membeli dapat
mengarah pada bagaimana
proses dalam pengambilan keputusan
tersebut itu dilakukan.
Karena masing-masing dealer
computer mempunyai opini sendiri
dan tingkat selektifitas
yang tinggi dalam
pembelian laptop maupun PC
baik dari sebuah
produk maupun perusahaan
penyuplai produk tersebut. Tujuan dalam
penelitian ini untuk
menganalisis pengaruh kualitas
produk, kesesuaian harga, dan
promosi terhadap keputusan pembelian laptop maupun PC. Dalam
penelitian ini metode
pengumpulan data yang
digunakan adalah metode
survey, sedangkan metode
analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif. Sampel yang diambil
sejumlah 84 responden
yang penentuannya dicari
dengan menggunakan rumus Slovin. Alat analisis dilakukan dengan
regresi linier berganda dan pengujian hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa terdapat pengaruh
positif dan signifikan
antara kualitas produk (X1)
terhadap keputusan pembelian
(Y) laptop maupun
PC Lenovo, terdapat pengaruh
positif dan signifikan antara kesesuaian harga (X2) terhadap keputusan pembelian
(Y) laptop maupun PC Lenovo, terdapat pengaruh positif dan signifikan antara promosi
(X3) terhadap keputusan pembelian (Y) laptop maupun PC Lenovo.
Kata Kunci: Kualitas Produk, Kesesuaian Harga, Promosi,
Keputusan Pembelian
Penulis: Ahcmad Nur Cahyo
Kode Jurnal: jpmanajemendd130083
Pesan jurnal yang anda butuhkan disini.... >>> KLIK DISINI <<<