Abstract: Generic brand
merupakan merek yang telah menjadi nama kategori dan telah kehilangan fungsinya
sebagai pembeda dan tentunya hal ini sangat merugikan perusahaan. Pada
penelitian ini dibangun suatu simulasi berbasis agen untuk mengetahui mekanisme
seperti apa yang dapat menggambarkan proses terjadinya generic brand dan
mengetahui bagaimana interaksi konsumen dapat mempengaruhi suatu merek menjadi
generik. Studi ini akan mengambil kasus pada produk Air Minum Dalam Kemasan
(AMDK). Mekanisme yang dihipotesakan kemudian diuji melalui sejumlah
eksperimen. Berdasarkan hasil eksperimen dapat disimpulkan kondisi-kondisi yang
menyebabkan suatu merek menjadi generik dan kondisi-kondisi yang dapat mencegah
agar suatu merek tidak menjadi generik.
Kata kunci: generic brand,
simulasi berbasis agen, sistem kompleks
Penulis: Ivan Prasetya, Utomo
Sarjono Putro, Yos Sunitiyoso, Pri Hermawan, Dhanan Sarwo Utomo
Kode Jurnal: jpmanajemendd100004
Atau download gratis di bawah ini:
Artikel Terkait :