EFEK ANTIDIABETES HERBA CIPLUKAN (Physalis angulata LINN.) PADA MENCIT DIABETES DENGAN INDUKSI ALOKSAN
ABSTRAK: Telah dilakukan uji
efek antidiabetes ekstrak
air herba Ciplukan
(Physalis angulata L.) dengan
metode uji diabetes
induksi aloksan. Selanjutnya
ekstrak air difraksinasi
dengan pelarut n-heksan, etil asetat dan air. Hasil uji membuktikan
bahwa ekstrak air herba ciplukan dosis
10 mg/kgbb dan
fraksi air 4,84
mg/kgbb mempunyai efek
antidiabetes yang sama dengan
pembanding glibenklamid dosis
0,65mg/kgbb. Hasil penapisan
fitokimia menunjukkan bahwa simplisia
dan ekstrak air
herba ciplukan mengandung
alkaloid, flavonoid, saponin, polifenol, steroid dan triterpenoid,
monoterpenoid dan seskuiterpenoid.
Kata kunci: herba Ciplukan, Physalis angulata Linn , diabetes
aloksan
Penulis: Afifah B. Sutjiatmo,
Elin Yulinah Sukandar, Yulia Ratnawati,
Suswini Kusmaningati, Asri Wulandari, Suci Narvikasari
Kode Jurnal: jpfarmasidd120006