PENGARUH HIPNOSIS PADA IBU BERSALIN PRIMIGRAVIDA TERHADAP APGAR SKOR BAYI BARU LAHIR DI BPM NY. M DESA TARUB KEC.TAWANGHARJO - GROBOGAN

ABSTRAK: Penilaian   apgar   sangat   penting   karena   untuk   meminimalkan   asfiksia   pada   bayi   yang merupakan kelanjutan dari nilai apgar yang rendah. Pada waktu persalinan denyut jantung bayi   juga  harus  di  pantau  dengan  dopler   atau  linek  untuk  mengetahui  kesejahteraan  janin dalam kandungan. Jenis penelitian ini adalah eksperimental yang bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh hipnosis pada ibu bersalin primigravida terhadap apgar skor bayi baru lahir. Penelitian yang digunakan adalah praeksperimen dengan pendekatan static group comparison  yaitu   suatu   rancangan   penelitian   yang   menggunakan   dua   kelompok   subyek diantaranya   kelompok   perlakuan   dan   kelompok   kontrol.  Efek   perlakuan   dilihat   dari perbedaan pengukuran kedua kelompok. Dari analisis univariat didapat hasil dari distribusi responden   berdasarkan   apgar   skor   bayi   baru   lahir   pada   persalinan   normal  yang   tidak dilakukan hipnosis (kelompok kontrol) bahwa bayi yang mengalami asfiksia ringan sebanyak 10   bayi   (67%)   dengan   nilai   apgar   4-6,   bayi   yang   tidak   mengalami   asfiksia   atau   normal sebanyak 5 bayi (33%) dengan nilai apgar 7-10 . Sedangkan distribusi responden berdasarkan apgar   skor   bayi   baru   lahir   pada   persalinan   normal   yang   dilakukan   hipnosis   (kelompok perlakuan)  di  dapat  hasil  bahwa semua  bayi  (100%)   mempunyai   nilai  apgar   normal  yaitu dengan nilai apgar 7-10. Dari analisis bivariat uji Mann-Whiney didapat nilai p 0.000 yang berarti ada pengaruh yang signifikan dari hipnosis terhadap apgar skor bayi baru lahir pada ibu bersalin primigravida.
Kata Kunci: Hypnosis, Apgar score, Kebidanan, Primigravida
Penulis: Laili Nurul Ngaziz, Melyana Nurul Widyawati, Lia Mulyanti  
Kode Jurnal: jpkebidanandd120043

Artikel Terkait :