Abstrak: penelitian in
ditujukan untuk membuktikan apakah terdapat pengaruh langsung maupun tidak langsung
dari komunikasi terhadap kinerja melalui motivasi dan kepuasan kerja.
Desain/metodologi/pendekatan: penelitian ini merupakan penelitian survey yang
melibatkan 79 responden; responden tersebut mewakili 380 karyawan PT Cahaya
Inspirasi Indonesia dalam proyek-proyek tower/menara di Timor Leste pada
periode 2010 hingga 2012. Keterbatasan Penelitian: penelitian ini mempunyai
keterbatasan dengan hanya menggunakan tiga variabel bebas yakni komunikasi,
motivasi, dan kepuasan kerja; selain itu, karyawan juga merasa khawatir untuk
mengungkapkan fakta yang mereka alami di lapangan, responden juga mempunyai
keterbatasan terkait dengan tingkat pendidikannya yang terbatas (SD, SMP, dan
SMA). Orisinalitas/nilai: pada pengujian pengaruh langsung dari kinerja
terhadap komunikasi, nilai dari koefisien beta standard adalah 0,023 (positif)
sehingga bisa disimpulkan bahwa variabel komunikasi secara signifikan berpengaruh
terhadap variabel kinerja. Pada pengujian pengaruh tidak langsung dari
komunikasi terhadap kinerja melalui motivasi, nilai koefisien beta standard
yang didapatkan adalah 0,916 (positif) sehingga bisa disimpulkan bahwa
komunikasi mempunyai pengaruh tidak langsung terhadap kinerja melalui motivasi.
Dalam pengujian pengaruh tidak langsung dari komunikasi terhadap kinerja
melalui kepuasan kerja, nilai koefisien beta standard yang didapatkan adalah
0,918 (positif) sehingga bisa disimpulkan bahwa komunikasi mempunyai pengaruh
tidak langsung terhadap kinerja melalui kepuasan kerja.
Kata Kunci: komunikasi,
motivasi, kepuasan kerja, kinerja
Penulis: Sony Bagus
Purwanto
Kode Jurnal: jpmanajemendd130040
Atau download gratis di bawah ini:
Artikel Terkait :