Abstrak: Menganalisis
faktor-faktor bauran pemasaran dan kelompok acuan / referensi yang mempengaruhi
pasien untuk melakukan pemeriksaan penunjang di laboratorium Al Huda secara
simultan dan atau parsial. Mengidentifikasi permasalahan yang terdapat dalam
marketing mix di Laboratorium Rumah Sakit Al Huda. Pendekatan penelitian ini
menggunakan pendekatan kuantitatif. Desain penelitian Deskriptif Analitik
dengan pendekatan Cross Sectional Study.Sebanyak 80 pasien menjadi responden
dalam penelitian ini, mereka mengisi kuisioner yang telah disediakan. Kemudian
dilakukan analisa statistik dengan menggunakan analisa regresi linier berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan (bersama-sama)variabel
bauran pemasaran dan kelompok acuanberpengaruh terhadap variabel keputusan
memilih (Fhitung sebesar 0,000 < 0,05). Secara parsial hanya
variabel harga,(thitung sebesar 0,048) dan karyawan (thitung 0,013) yang berpengaruh terhadap keputusan
memilih laboratorium Al Huda sebagai tempat pemeriksaan, sedangkan variabel
lainnya tidak.
Kata Kunci: bauran pemasaran,
kelompok acuan, keputusan memilih
Penulis: Soegeng Hery
Priyanto, Tita Hariyanti, Fatchurohmani
Kode Jurnal: jpmanajemendd120066
Atau download gratis di bawah ini:
Artikel Terkait :