PURIFIKASI INHIBITOR ATPASE/RNA HELIKASE VIRUS JAPANESE ENCEPHALITIS DARI STREPTOMYCES CHARTREUSIS
ABSTRAK: Virus Japanese
encephalitis (JEV) merupakan virus neuropathogen yang dapat menyebabkan
penyakit pada sistem syaraf pusat seperti meningitis dan beberapa encephalitis.
Meskipun vaksin telah dikembangkan, sampai saat ini belum ada obat yang
spesifik dan efektif yang tersedia. Pada penelitian sebelumnya, telah dilakukan
skrining terhadap inhibitor RNA helikase JEV, yaitu suatu enzim yang esensial untuk
replikasi virus dari isolat Actinomycetes dan ditemukan bahwa Streptomy-ces
chartreusis dapat menghasilkan inhibitor RNA helikase JEV. Pada studi ini, protein
ekstraseluler yang dapat menghambat aktivitas ATPase dari RNA helicase JEV
dipurifikasi dari kultur supernatan Streptomyces chartreusis menggunakan pengendapan
ammonium sulfat dan kromatografi gel filtrasi. Analisis SDS-PAGE memperlihatkan
pita tunggal dengan perkiraan berat molekul 11,4 kDa, sehingga dapat dikatakan
inhibitor telah berhasil dipurifikasi menjadi protein tunggal.
Kata kunci: Japanese
encephaliti virus, RNA helikase Inhibitor, ATPase, Strepto-myces chartreusis
Penulis: Lina Elfita, Shanti
Ratnakomala, Herman Suryadi, Puspita Lisdiyanti, Andi Utama
Kode Jurnal: jpfarmasidd090006