PERANAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DALAM NILAI PERUSAHAAN
Abstrak: Penelitian ini
bertujuan untuk mempelajari dan menganalisis pengaruh tanggung jawab sosial
perusahaan terhadap nilai perusahaan dengan persentase pengelolaan kepemilikan
dan engelolaan jenis industri sebagai variabel moderator. Sampel dari
penelitian ini terdiri dari 131 perusahaan yang terdaftar di Bursa Saham
Indonesia selama tahun 2005 dan 2006. Peneliti mendapatkan data dengan
menggunakan metode purposive sampling dan pengujian hipotesa menggunakan Simple
Regression Analysis and Moderated Regression Analysis (MRA) Hasil penelitian
ini adalah Pertama, corporate social
responsibility, persentase kepemilikan manajemen, tipe industri, dan
variabel-variabel yang berinteraksi dalam riset ini memiliki impikasi pada
nilai perusahaan secara simultan, Kedua, corporate social responsibility
memiliki implikasi positif terhadap nilai perusahaan, dan Ketiga, persentase
kepemilikan manajemen dan jenis industri tidak berperan sebagai variabel
moderasi dalam hubungan antara corporate social responsibility dan nilai
perusahaan.
Kata kunci: corporate social
responsibility, nilai perusahaan, kepemilikan manajemen, tipe industry
Penulis: Barbara Gunawan dan
Suharti Sri Utami
Kode Jurnal: jpakuntansidd080045