KONSEP TRI HITA KARANA DALAM SUBAK

ABSTRAK: Tri Hita Karana merupakan konsep dasar yang digunakan masyarakat adat Bali dalam  kehidupannya.  Konsep  ini  biasanya  dijadikan  dasar  dalam  membentuk organisasi,  salah  satunya  adalah  organisasi  subak.  Subak  merupakan  sistem  pengairan atau  irigasi  di  Bali,  namun  dalam  menjalankan  sistem  ini  dibentuklah  organisasi berdasarkan  keanggotaannya  dalam  mengurus  sawah.  Adanya  konsep  Tri  Hita  Karana dalam subak  menimbulkan pertanyaan  seberapa penting konsep Tri Hita  Karana dalam subak di Bali ? Melalui penelitian hukum normatif akan dianalisis sumber-sumber yang berhubungan  dengan  konsep  Tri  Hita  Karana  dalam  subak,  untuk  nantinya  dapat menemukan  jawaban  atas  permasalahan  yang  ada.  Kesimpulan  dari  menganalisis sumber  yang  ada  bahwa  konsep  Tri  Hita  Karana  mempunyai  peranan  penting  dalam subak  dan  organisasinya  karena  dalam  konsep  ini  diajarkan  untuk  menjaga keseimbangan antara Tuhan, manusia dan lingkungan.
Kata Kunci: Konsep, Tri Hita Karana, Subak
Penulis: Ni Putu Ika Nopitasari, Suatra Putrawan
Kode Jurnal: jphukumdd130222

Artikel Terkait :