PEMBAYARAN KLAIM OLEH PERUSAHAAN AJB BUMIPUTERA 1912 DALAM HAL TERJADINYA WANPRESTASI OLEH TERTANGGUNG PADA PROGRAM MITRA BEASISWA

ABSTRAK: Penulisan ini mempunyai judul “Pembayaran klaim oleh Perusahaan AJB Bumiputera 1912 dalam hal terjadinya wanprestasi oleh tertanggung pada program mitra beasiswa berencana”. Metode Penelitian yang digunakan dalam penulisan ini adalah Yuridis Empiris, yaitu suatu penelitian yang beranjak dari keadaan kesenjangan das solen (teori) dan das sein (praktek atau kenyataan) yaitu kesenjangan antara keadaan teoritis dengan fakta hukum. Dalam penulisan ini, permasalahan yang diangkat yaitu mengapa Perusahaan AJB Bumiputera 1912 tidak memohonkan pembatalan perjanjian asuransi kepada hakim dalam hal terjadinya wanprestasi oleh tertanggung dan bagaimanakah pembayaran klaim terhadap tertanggung yang melakukan wanprestasi tersebut. Kesimpulan yang diperoleh adalah Perusahaan AJB Bumiputera 1912 tidak memohonkan pembatalan kepada hakim karena hanyalah menguras biaya, waktu serta tenaga yang besar, jadi pembatalannya dapat dilakukan oleh kedua belah pihak saja dan mengenai pembayaran klaim, hanya akan dilakukan apabila polis tertanggung sudah memiliki nilai tunai.
Kata Kunci: Klaim, Premi, Tertanggung, Wanprestasi
Penulis: I Made Aditya Mantara Putra, I Gusti Nyoman Agung, I Made Dedy Priyanto
Kode Jurnal: jphukumdd130218

Artikel Terkait :