ANALISIS KEBUTUHAN PENGEMBANGAN BUKU AJAR SAINS SD BERMUATAN PEDAGOGI BUDAYA BALI
Abstract: Penelitian ini
bertujuan untuk menganalisis kebutuhan pengembangan buku ajar sains SD
bermuatan konten sains asli (indigenous science) dan konteks pedagogi Catur
Pramana. Subjek penelitian adalah kurikulum Sains SD dan seluruh SD di kota
Singaraja pada tahun ajaran 2010/2011. Objek penelitian mencakup: (1) profil
standar kompetensi dan kompetensi dasar Sains SD yang strategis diajarkan
dengan siklus belajar Catur Pramana, (2) karakteristik konsep-konsep sains asli
Bali yang relevan diintegrasikan ke dalam kurikulum Sains SD, dan (3) kondisi
daya dukung sekolah terhadap pembelajaran Sains bermuatan konten dan konteks
pedagogi Catur Pramana. Data penelitian dikumpulkan dengan wawancara, angket,
dan daftar isian, serta dianalisis secara deskriptif. Temuan penelitian
menunjukkan bahwa: (1) seluruh standar kompetensi Sains SD dan 99,16%
kompetensi dasarnya strategis diajarkan dengan siklus belajar Catur Pramana;
(2) konsep-konsep sains asli yang relevan diintegrasikan ke dalam kurikulum
Sains SD, di antaranya: kearifan lokal tentang penataan lingkungan, klasifikasi
hewan, pemeliharaan kesehatan, pemanfaatan sifat bahan untuk pembuatan
alat-alat tradisional, konsepsi ruang dan waktu masyarakat Bali, serta
penggunaan dan penghematan energi; dan (3) daya dukung SDM dan fasilitas
pembelajaran masih perlu ditingkatkan untuk penerapan pembelajaran Sains
bermuatan konten sains asli dan konteks pedagogi Catur Pramana..
Kata-kata Kunci: pedagogi
budaya Bali, sains asli, dan catur pramana
Penulis: I Wayan Suja
Kode Jurnal: jppendidikandd110048