JENIS-JENIS IMUNISASI

Ada beberapa macam jenis-jenis imunisasi. Jenis imunisasi tergantung pada penyakit atau bibit penyakit yang dilemahkan. Di Indonesia, Imunisasi merupakan salah satu program pemerintah untuk mencegah penyakit yang dapat mewabah dengan cepat.
JENIS IMUNISASI PADA ANAK
Jenis Imunisasi Dasar pada Anak menurut Ranuh, (2003) adalah sebagai berikut:
BCG
  1. Perlindungan Penyakit: TBC / Tuberkolosis  11
  2. Penyebab: Bakteri Bacillus Calmette Guerrin
  3. Kandungan: Bacillus Calmette-Guerrin yang dilemahkan
DPT/DT
  1. Perlindungan Penyakit: Difteri (infeksi tenggorokan), Pertusis (batuk rejan) dan Tetanus (kaku rahang).
  2. Penyebab: Bakteri difteri, pertusis dan tetanus.
  3. Kandungan: Pertusis Toxin (PT), Filamentous hemagglutinin (FHA), Pertactine 69-kDa OMP, aglutinogen, adenylcyclase, tracheal cytotoxin
  4. Efek samping yang mungkin: Demam, ruam kulit, diare
Polio
  1. Perlindungan Penyakit: Poliomielitis / Polio (lumpuh layuh) yang menyababkan nyeri otot, lumpuh dan kematian.
  2. Penyebab: virus polio picornaviridae P1, P2, dan P3.
  3. Kandungan: kanamisin, virus tipe 1, CCID50, eritromisin
Campak / Measles
  1. Perlindungan Penyakit: Campak / Tampek
  2. Penyebab: virus campak (paramyxovirus).
  3. Kandungan: TCID50
Hepatitis B
  1. Perlindungan Penyakit : Infeksi Hati / Kanker Hati mematikan  12
  2. Penyebab: virus KHS
  3. Kandungan: HBIg, HbsAg (+)
JENIS IMUNISASI VAKSIN YANG DIANJURKAN PADA ANAK
Jenis Imunisasi Vaksin yang Dianjurkan pada Anak menurut Wahab dan Julia (2002) adalah sebagai berikut:
MMR
Perlindungan Penyakit : Campak, gondongan dan campak Jerman
Waktu Pemberian:
  • Umur / usia 1 tahun 3 bulan
  • Umur / usia 4-6 tahun
Hepatitis A
  1. Perlindungan Penyakit: Hepatitis A (Penyakit Hati)
  2. Penyebab: Virus hepatitis A
Waktu Pemberian:
  • Umur / usia > 2 tahun.
  • 6 – 18 bulan setelah dosis pertama.
Typhoid & parathypoid
  1. Perlindungan Penyakit: Demam Typhoid
  2. Penyebab: Bakteri Salmonela thypi
Waktu Pemberian:
  • Tergantung situasi dan kondisi
Varisella (Cacar Air)
  1. Perlindungan Penyakit: Cacar Air  13
  2. Penyebab: Virus varicella-zoster
Waktu Pemberian:
  • Umur / usia 10 s/d 12 tahun 1 kali dan di atas 13 tahun 2 kali dengan selang waktu 4 s/d 8 minggu.

Artikel Terkait :