KARAKTERISTIK INDIVIDU YANG MEMPUNYAI KEPERCAYAAN DIRI TINGGI

Karakteristik Individu Yang Mempunyai Kepercayaan Diri Tinggi ada beberapa macam yang dapat dilihat dari perilaku keseharian. Fatimah (2006) mengemukakan beberapa ciri-ciri atau  karakteristik individu  yang  mempunyai  rasa  percaya  diri  yang  proporsional  adalah  sebagai berikut: 
  1. Percaya akan kemampuan atau kompetensi diri, hingga tidak membutuhkan pujian, pengakuan, penerimaan ataupun hormat dari orang lain. 
  2. Tidak  terdorong  untuk  menunjukkan  sikap  konformis  demi  diterima  oleh orang lain atau kelompok 
  3. Berani menerima dan menghadapi penolakan orang lain, berani menjadi diri sendiri 
  4. Punya pengendalian diri yang baik (tidak moody dan emosi stabil) 
  5. Memiliki  internal  locus  of  control  (memandang  keberhasilan  atau kegagalan,  bergantung  pada  usaha  sendiri  dan  tidak  mudah  menyerah  pada nasib atau keadaan serta tidak bergantung atau mengharapkan bantuan orang lain)
  6. Mempunyai  cara  pandang  yang  positif  terhadap  diri  sendiri,  orang  lain  dan situasi di luar dirinya 
  7. Memiliki  harapan  yang  realistik  terhadap  diri  sendiri,  sehingga  ketika harapan itu terwujud, ia tetap mampu melihat sisi positif dirinya dan situasi yang terjadi.
Sementara  itu  menurut  Hakim  (2005)  bahwa  cirri-ciri  orang  yang mempunyai  kepercayaan  diri  antara  lain: (a) selalu  bersikap tenang di dalam mengerjakan segala  sesuatu;  (b)  mempunyai  potensi  dan  kemampuan  yang memadai; (c) mampu menetralisasi ketegangan yang muncul di dalam berbagai situasi; (d) mampu menyesuaikan diri dan berkomunikasi di berbagai situasi; (e) memiliki  kondisi  mental  dan  fisik  yang  cukup  menunjang  penampilannya;  (f) memiliki kecerdasan yang cukup; (g) memiliki tingkat pendidikan formal yang cukup; (h)  memiliki keahlian atau keterampilan  lain  yang  menunjang kehidupannya,  misalnya  keterampilan  berbahasa  asing; (i) memiliki kemampuan  bersosialisasi;  (j)  memiliki  latar  belakang  pendidikan  keluarga yang  baik;  (k)  memiliki  pengalaman  hidup  yang  menempa  mentalnya  menjadi kuat dan tahan di dalam menghadapi berbagai cobaan hidup; (l) selalu bereaksi positif di dalam  menghadapi  berbagai  masalah,  misalnya  dengan  tetap  tegar, sabar dan tabah dalam menghadapi persoalan hidup.

Artikel Terkait :