KEANEKARAGAMAN TUMBUHAN PAKU
Keanekaragaman Tumbuhan Paku (Pteridophyta) sangat
banyak. Tumbuhan paku dalam dunia tumbuh-tumbuhan termasuk golongan besar atau
Divisi Pteridophyta (pteris = bulu burung; phyta = tumbuhan), yang
diterjemahkan secara bebas berarti tumbuhan yang berdaun seperti bulu burung.
Tumbuhan paku merupakan tumbuhan peralihan antara
tumbuhan bertalus dengan tumbuhan berkormus, sebab paku mempunyai campuran sifat
dan bentuk antara lumut dengan tumbuhan tingkat tinggi. Indonesia dikenal
sebagai salah satu pusat keanekaragaman hayati yang utama di dunia.
Walaupun luasnya hanya meliputi 1,3% permukaan bumi
namun kawasan ini mengandung berbagai jenis makhluk hidup. Ditinjau dari
keanekaragaman tumbuhan ditemukan 225-300 jenis bakteri dan alga biru,
4.280-12.000 jenis jamur (Fungi), 1.000-18.000 jenis ganggang (Alga), 1500
jenis lumut (Bryophyta), 1.250-1.500 jenis paku-pakuan (Pteridophyta), 100
jenis Gymnospermae dan 2500-30.000 jenis tumbuhan berbunga (Angiospermae) dengan
100-150 suku tumbuhan .