PENGERTIAN ORIGAMI
Ada beberapa pengertian origami.
Menurut kamus webster’s Third New International (seperti yang dikutip Isao
Honda, 1965) origami merupakan seni melipat kertas dari Jepang atau sesuatu
(menampilkan bentuk dari burung, serangga, dan bunga) yang dihasilkan dari seni
melipat kertas.
Hira Karmachela (2008)
berpendapat bahwa kata origami berasal dari bahasa Jepang yakni dari kata oru
yang berarti melipat dan kami berarti kertas. Ketika kedua kata digabungkan ada
sedikit perubahan namun tidak mengubah artinya, yakni dari kata kami menjadi
gami sehingga bukan orikami tetapi origami maksudnya adalah melipat kertas.
Sedangkan menurut Dr Sumanto, (2006) melipat atau origami adalah suatu teknik
berkarya seni/ kerajinan tangan yang umumnya dibuat dari bahan kertas dengan tujuan
untuk menghasilkan aneka bentuk main, hiasan, benda fungsional, alat peraga dan
kreasi lainnya.
Berkaitan dengan kegiatan
melipat Hira Karmachela berpendapat (20081), Seni melipat kertas ini merupakan
seni yang sangat cocok bagi anak karena origami melatih keterampilan tangan
anak. Juga kerapian dalam berkreasi. Selain itu anak akan terbiasa untuk
menciptakan hal baru atau inovasi. Melipat pada hakekatnya merupakan keterampilan
tangan untuk menciptakan bentuk-bentuk tertentu tanpa menggunakan bahan perekat
lem serta ketelitian ini membutuhkan keterampilan koordinasi tangan, ketelitian
dan kerapian, didalam kegiatan melipat jika disajikan dengan minat anak yang akan
memberikan keasikan dan kegembiraan serta kepuasan bagi anak Sumantri (2005).
Melipat kertas adalah sesuatu
yang sangat menyenangkan bagi anak karena dapat dibuat apa saja, mulai dari
kegiatan melipat yang sederhana seperti bentuk segi tiga, segi empat, kemudian
bentuk yang agak sulit. Gerak yang dilatih dari kegiatan melipat ini adalah bagaimana anak melipat dan menekan
lipatan-lipatan itu karena kegiatan ini akan memperkuat otot-otot telapak dan
jari tangan anak (Aisyah, 2008).
Melipat kertas adalah aktivitas
seni yang mudah dibuat dan menyenangkan. Diantara perannya adalah sebagai
aktivitas untuk mengisi waktu luang dan media pengajaran dan komunikasi dengan
anak karena biasa dilakukan secara bersama-sama. Selain itu melipat kertas juga
sangat fungsional untuk anak dan aktivitas ini memiliki fungsi melatih motorik
halus dalam masa perkembangannya (Maya Hirai, 2010).
Berdasarkan wawancara dengan
seniman origami di Indonesia khususnya di kota Bandung yang bernama Maya Hirai,
menjelaskan bahwa origami adalah seni melipat kertas yang menghasilkan semua
bentuk yang ada di alam berdasarkan imajinasi.
Dari beberapa pengertian origami
di atas, seni melipat kertas atau Origami dapat juga didefinisikan sebagai seni
melipat kertas yang membentuk model-model berdasarkan imajinasi objek-objek
yang ada di alam.