POLA KOMUNIKASI WANITA KARIER DALAM MEMPERTAHANKAN KEHARMONISAN KELUARGA DI KELURAHAN BAHU

Abstract: Penelitian ini berjudul Pola Komunikasi Wanita Karier Dalam Mempertahankan Keharmonisan Keluarga di Kelurahan Bahu. Maksud dari penelitian ini adalah memaknai sebuah fenomena yang terjadi khususnya wanita karier dalam memposisikan diri guna mempertahankan hubungan keluarga dan tetap menciptakan keharmonisan. Adapun cara yang ditempuh dalam mengungkapkan masalah ini berdasarkan fokus penelitian yakni : (1) Bagaimana Intensitas Komunikasi Wanita Karier dalam berkomunikasi dengan keluarga. (2) Bagaimana Pesan Komunikasi Wanita Karier dengan Keluarga. (3) Apa Saja Hambatan yang ditemui Wanita Karier dalam berkomunikasi dengan Keluarga.
Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif yakni memaknai proses dari sudut pandang subjektivitas penulis mengenai fenomena tersebut, dengan berdasarkan teori Interaksi Simbolik dan teori Kepercayaan.
Hasil penelitian adalah Pola Komunikasi Wanita Karier dengan Keluarga adalah (1) Pola Komunikasi Primer yang menitikberatkan pada pola komunikasi secara langsung atau tatap muka. (2). Pola Komunikasi Sekunder yakni komunikasi yang berlangsung antara wanita karier dengan keluarga dengan menggunakan media. (3) Pola Komunikasi Linear yakni pola komunikasi, terjadi sesuai rencana.
Dari Pola ini menghasilkan tipe keluarga yakni Tipe Keluarga Kategori Konsensual yang artinya tipe keluarga yang mengedepankan komunikasi Kterbukaan, Kebersamaan dan Kedekatan Emosional.
Penulis: Sri Wulanderi Sane
Kode Jurnal: jpkomunikasidd130033

Artikel Terkait :