STUDI KASUS TENTANG RASA PERCAYA DIRI, FAKTOR PENYEBABNYA DAN UPAYA MEMPERBAIKI DENGAN MENGGUNAKAN KONSELING INDIVIDUAL
Abstrak: Pada hakekatnya
manusia mempunyai rasa percaya diri, namun antara satu dengan yang lain ada
perbedaan yaitu ada yang memiliki rasa percaya diri rendah dan ada yang rasa
percaya dirinya tinggi. Rasa percaya diri diperlukan dimana saja seseorang itu
berada, karena itu rasa percaya diri perlu dibangun dan dikembangkan secara
positif dan objektif. Siswa sebagai peserta didik yang berfungsi sebagai subjek
maupun objek pendidikan dituntut untuk dapat menyesuaikan diri terhadap
perubahan-perubahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengubah seorang siswa yang
mempunyai rasa percaya diri rendah menjadi memiliki percaya diri tinggi juga
untuk mengetahui seberapa banyak kontribusi layanan konseling dalam menangani
masalah pribadi siswa demi keberhasilan.
Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pemikiran dan
jalan keluar langkah-langkah apa yang perlu diambil oleh pihak sekolah, agar
keberadaan konseling individu dapat memberikan kontribusi nyata terhadap
pengembangan dan peningkatan prestasi belajar siswa.
Lingkup penelitian adalah siswa SMK PGRI 3 Kediri. Untuk menetapkan
seorang siswa yang mengalami rasa percaya diri rendah dipergunakan
kriteria-kriteria tertentu yaitu menunjukkan hasil belajar rendah, hasil yang
dicapai tidak sesuai dengan usaha yang dilakukan, sering melamun, menunjukkan
perilaku yang berlainan, menunjukkan gejala emosional yang kurang wajar. Untuk
mengetahui faktor-faktor penyebab kurangnya rasa percaya diri yang dialami
siswa digunakan teknik wawancara, observasi, pencatatan dokumen pribadi untuk
faktor internal, sedangkan untuk faktor eksternal adalah lingkungan keluarga
dan masyarakat.
Penelitian ini berusaha untuk mengungkap fakta-fakta yang terjadi pada
saat penelitian. Fakta-fakta yang dimaksud adalah banyaknya, jenisnya,
faktor-faktor penyebab dan upaya penanggulangannya, utamanya menggunakan
strategi konseling individual. Fakta-fakta yang terungkap dideskripsikan dengan
kata-kata dan tindakan, bukan dengan angka-angka maka penelitian ini
menggunakan pendekatan kualitatif.
Kata kunci: kurangnya rasa
percaya diri
Penulis: Diana Ariswanti
Triningtyas
Kode Jurnal: jpbkdd130266