ANALISIS ANGKUTAN PERSAMPAHAN DI KECAMATAN KUTA
Abstrak: Penelitian
ini bertujuan untuk
menghitung timbulan sampah
per hari di Kecamatan
Kuta dan ritasi
pengangkutannya menuju TPA
Suwung pada tahun 2009, dilanjutkan dengan proyeksinya
sampai dengan tahun 2015. Data penelitian didapatkan melalui
survei di lapangan
dan data sekunder
dari instansi terkait. Metode analisis
adalah berdasarkan Standar
Nasional Indonesia dan US
Environmental Protection Agency.Dari
hasil analisis didapatkan
bahwa pada tahun
2009 timbulan sampah
di Kecamatan Kuta mencapai 272,89 m3/hari. Dengan
mengoptimalkan armada yang dimiliki
oleh DKP Badung
Pangkalan Kuta, volume
sampah ini dapat
diangkut dengan 34 trip/hari
menggunakan sistem kontainer
tetap/stationary container system (SCS)
ditambah masing-masing 2 dan 3
trip/hari untuk lokasi
penempatan kontainer sampah di
Jl. Puri Gerenceng,
Tuban dan Pasar
Kuta Unit II menggunakan sistem
kontainer angkat/hauled container
system (HCS). Dengan anggapan kebijakan
3R tidak diterapkan,
pada tahun 2015
timbulan sampah meningkat menjadi
501,89 m3/hari. Bila
lokasi kontainer sampah
tidak ditambah, maka untuk
mengangkutnya, ritasi dengan
sistem SCS ditingkatkan
menjadi 67 trip/hari.
Penulis: Silvia Gabrina T.,
A.A. Jaya Wikrama, Nyoman Karnata Mataram, dan Arya Ngurah Mahadyatmika W
Kode Jurnal: jptsipildd100109