ANALISA LAJU KOROSI PADA BAJA UNTUK MATERIAL KAPAL DENGAN DAN TANPA PERLINDUNGAN CAT

Abstrak: Korosi  merupakan  gejala  alamiah  yang  biasa  terjadi  didalam  plat  kapal  sebagai  akibat  interaksi dengan lingkungan sekitarnya. Dalam  tulisan ini disajikan hasil penelitian  tentang analisa  ketahanan korosi pada plat baja yang biasa dipakai sebagai material kapal dengan mengamati perubahan massa yang hilang. Pengendalian korosi plat baja dilakukan dengan melapiskan cat kedalam permukaan bajaselanjuntnya  di  tempatkan  didalam  lingkungan  korosif .  Penentuan  produk  cat  yang  tepat  dan  tahan terhadap  pengaruh  lingkungan  korosif  merupakan  fokus  penelitan  ini,  karena  produk  cat  yang  ada dipasaran  saat  ini  memiliki  komposisi  dan  karakteristiknya  yang  berbeda-beda.  Kemudian  analisa ketahanan korosif plat  baja  dengan dan tanpa perlindungan cat meliputi beberapa  pengujian didalam laboratorium antara lain  ketahanan bentur, kemampuan tekuk, dan kekuatan adhesi cat. Produk yang diteliti, terdiri dari 3(tiga) merk cat kapal yang masing-masing merk diambil bagian bottom dan top side, yang selanjutnya  disimulasikan  pada  plat baja ST-45.  Hasil penelitian  ini menunjukkan bahwalaju korosi pada plat  baja  yang telah mengalami perlindungan cat memiliki nilai yang rendah untuk berbagai lingkungan asam.
Penulis: Athanasius P. Bayuseno
Kode Jurnal: jptmesindd090091

Artikel Terkait :