Unjuk Kerja Kolektor Pelat Datar Energi Surya Terhadap Perubahan Kelembaban Udara Masukan
Abstract: Kolektor pelat datar
energi surya dengan perubahan kelembaban udara masukannya telah dipelajari
secara eksperimental dalam penelitian ini. Energi surya merupakan sumber energi
yang terdapat dialam, dimana tidak bersifat polutif, tidak habis dan gratis
serta continue sepanjang hari. Perubahan kelembaban udara masukan kolektor
merupakan focus dari permasalahan disini. Kelembaban udara masukan yang
bervariasi telah diuji dengan menggunakan alat penjenuh adiabatic yaitu suatu
alat yang mempunyai prinsip penambahan kelembaban udara keluar dari alat ini
menjadi udara jenuh dan selanjutnya menjadi udara masukan kolektor. Pengujian
dilakukan diruang terbuka dengan luas permukaan kolektor 1 m² dan aliran diberi
sekat yang berjark sama sebanyak 8 buah di atas pelat absorbernya. Hasil
percobaan menunjukan bahwa kelembaban udara masukan kolektor tidak mempengaruhi
unjut kerja kolektor dan efisiensi akan dipengaruhi oleh laju aliran massa
udara. Selisih kelembaban udara masukan dan keluaran kolektor pelat datar
energi surya di peroleh sebesar 45,31 %.
Penulis: Yazmendra Rosa, Sahat
Sahat, Ardiansyah
Kode Jurnal: jptmesindd050019