APLIKASI BIBLE PADA MOBILE PHONE DENGAN MENGGUNAKAN JAVA MICRO EDITION (JAVA ME)

ABSTRAK:  Alkitab  merupakan  buku  pedoman  hidup  bagi  kaum  Kristiani,  perkembangan  teknologi ponsel  memungkin  untuk  membuat  aplikasi  Alkitab  pada  mobile  phone.  Penelitian  ini  bertujuan  untuk mengembangkan aplikasi Alkitab yang telah ada dengan memberikan fitur-fitur baru. Fitur-fitur tersebut diantaranya,  yaitu  dapat  menampilkan  dua  jenis  Alkitab  bersamaan  (Terjemahan  Baru  dan  King  James Version), fitur note untuk aplikasi bookmark, visibility yang jelas pada ayat yang di-bookmark, tampilan, pengelompokan pada bookmark dan pengelompokan hasil pencarian kata, aplikasi renungan harian, dan peta.  Database  Alkitab  yang  digunakan  adalah  database  Go  Bible,  dan  pencarian  string  menggunakan metode  Turbo  Boyer  Moore.  Pengujian  terhadap  aplikasi  dilakukan  pada  Nokia  N78,  Sony  Ericsson w910i, K800 sebagai sampel. Dari hasil pengujian, aplikasi yang telah dibuat dapat berjalan dengan baik pada ketiga ponsel tersebut.
Kata kunci: Alkitab, mobile phone, turbo boyer moore
Penulis: Alexander Setiawan, Agustinus Noertjahyana, Eriek Tjung
Kode Jurnal: jptinformatikadd090050

Artikel Terkait :