Pengembangan Learning Management System

Abstract: Perkembangan teknologi informasi (TI) telah menawarkan paradigma baru dalam pembelajaran di perguruan tinggi (PT) yang disebut dengan e-learning.Meskipun saat ini telah banyak dikembangkan aplikasi untuk mendukung e-learning atau dikenal sebagai Learning Management System namun umumnya aplikasi-aplikasi LMS tesrebut masih mahal. Oleh karenanya dirasa perlu mengembangkan aplikasi LMS yang fully-customized dan sesuai dengan konteks institusional sehingga diharapkan nantinya aplikasi ini dapat membantu dalam meningkatkan kualitas proses belajar mengajar. Aplikasi ini nantinya tidak ditujukan untuk menggantikan aktivitas pembelajaran konvensional melainkan hanya bersifat sebagai komplementer. Adapun penggunaan metode berorientasi objek dalam pengembangan aplikasi ini dimaksudkan untuk mempermudah proses pengembangan sistem secara keseluruhan karena fasilitas-faslitas yang ada pada aplikasi ini dapat dibentuk sebagai modul-modul yang nantinya dapat ditambahkan ke dalam sistem sesuai dengan kebutuhan. LMS ini telah diuji secara teknis dan memberikan hasil yang baik. Pengujian non-teknis akan dilakukan untuk mendapatkan masukan perbaikan LMS pada masa yang akan datang.
Kata-kunci: e-learning, metode analisis desain berorientasi objek, learning management system
Penulis: Hendrik, Fathul Wahid
Kode Jurnal: jptinformatikadd050007

Artikel Terkait :