FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN TINGKAT SANITASI PADA KAPAL YANG SANDAR DI PELABUHAN PANGKALBALAM PANGKALPINANG TAHUN 2005
Abstrak: Tujuan penelitian ini
adalah untuk menilai faktor-faktor yang berhubungan dengan tingkat sanitasi
pada kapal yang sandar di pelabuhan Pangkalbalam, Pangkalpinang, pada tahun
2005. Desain penelitian ini adalah potong lintang (Crossectional). Populasinya
adalah semua kapal kargo yang sandar di pelabuhan Pangkalbalam, sedangkan
sampel pada penelitian ini sebanyak 92 kapal kargo yang diambil secara acak.
Rata-rata kapal kargo yang sandar di pelabuhan Pangkalbalam, yang mempunyai
tingkat sanitasi kapal baik sebesar 16,3 %, tingkat sanitasi kapal sedang
sebanyak 18,5 %, sedangkan tingkat sanitasi kapal yang buruk sebesar 65,2%.
Hasil ini memperlihatkan bahwa tingkat sanitasi pada kapal-kapal yang sandar di
pelabuhan Pangkalbalam masih rendah. Standar prosedur operasional, (OR = 98,3),
kepemimpinan nahkoda (OR = 22,7) dan waktu yang digunakan untuk peningkatan
sanitasi kapal (OR = 24,1), secara signifikan berhubungan dengan tingkat
sanitasi pada kapal yang sandar di
pelabuhan Pangkalbalam. Selanjutnya berdasarkan hasil analisis multi variabel
yang paling berhubungan terhadap peningkatan sanitasi kapal adalah variabel standar
prosedur operasional dengan nilai OR yang sudah dikontrol sebesar 21,01. Dengan
hasil penelitian ini diharapkan setiap kapal kargo yang sandar di pelabuhan
Pangkalbalam mempunyai standar prosedur operasional yang baik. Untuk mengontrol
standar prosedur operasional tersebut
perlu supervisi/pengawasan yang rutin dari petugas sanitasi kantor kesehatan
pelabuhan Pangkalpinang.
Penulis: Supriyadi, Haryoto Kusnoputranto,
I Made Djaja
Kode Jurnal: jpkedokterandd060064