STUDI PRAKIRAAN KEBUTUHAN ENERGI LISTRIK TAHUN 2013-2017 WILAYAH KOTA PADANG SIDIMPUAN DENGAN METODE GABUNGAN
ABSTRAK: Prakiraan kebutuhan
energi listrik tidak saja diperlukan sebagai data masukan bagi proses
perencanaan pembangunan suatu sistem kelistrikan, tetapi juga diperlukan untuk
pengoperasian sistem tenaga listrik dalam
penyediaan energi sesuai dengan
kebutuhan. Demand Forecast atau
prakiraan kebutuhan energi listrik
P.T. PLN (Persero)
Unit Pelayanan Jaringan
wilayah Kota Padang
Sidimpuan dibagi dalam
4 sektoral yaitu : rumah tangga,
bisnis, umum, dan
industri. Variabel yang
mempengaruhi tiap sektor merupakan data
lima tahun sebelumnya.
Hasil untuk prakiraan
kebutuhan energi total
yang harus diproduksi tahun
2017 sebesar 138.871.315 kWh dengan
jumlah pelanggan sebesar
81.555. Sehingga prakiraan kebutuhan
energi listrik Kota
Padang Sidimpuan untuk
5 tahun ke
depan pertumbuhannya mencapai
21,8 %.
Penulis: Syahrizal Agus
Siregar, Eddy Warman
Kode Jurnal: jptkomputerdd130131