PENCITRAAN MERK, PENETAPAN HARGA DAN INOVASI PRODUK PENGARUHNYA TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN DALAM MEMBELI MOBIL TOYOTA AVANZA DI KOTA MANADO
ABSTRACT: Penerapan strategi
akan menentukan keberhasilan dalam pencapaian tujuan perusahaan, maka citra
merk suatu produk haruslah sesuai dengan kualitas produk yang ditawarkan kepada
konsumen dan harga yang diberikan serta beragam inovasi untuk nilai suatu produk.
Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh citra merk, harga dan iovasi
terhadap loyalitas konsumen dalam membeli mobil Toyota avanza di PT. Hasjrat
Abadi cabang Manado. Sampel penelitian yang digunakan sebanyak 95 orang. Metode
penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian asosiatif dengan teknik
Analisa data menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian secara
simultan citra merk, harga dan inovasi produk berpengaruh terhadap loyalitas
konsumen, secara parsial citra merk tidak berpengaruh signifikan terhadap
loyalitas konsumen sedangkan harga dan inovasi produk berpengaruh positif dan
signifikan terhadap loyalitas konsumen. Pihak manajemen sebaiknya meningkatkan
citra merk mobil Toyota avanza sehingga konsumen lebih tertarik untuk senantiasa
menggunakan avanza yang ditawarkan oleh perusahaan.
Penulis: Billy C. Roring,
Peggy A. Mekel, Agus Supandi Soegoto
Kode Jurnal: jpmanajemendd140150