PENGARUH BIAYA PRODUKSI, BIAYA PROMOSI, DAN VOLUME PENJUALAN TERHADAP LABA PADA PERUSAHAAN KOPI BUBUK BANYUATIS

Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh biaya produksi, biaya promosi, volume penjualan secara simultan terhadap laba, (2) pengaruh biaya produksi secara parsial terhadap laba, (3) pengaruh biaya promosi secara parsial terhadap laba, (4) volume penjualan terhadap laba, dan (5) variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap laba pada Perusahaan Kopi Bubuk Banyuatis. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kausal. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif. Data dikumpulkan dengan dokumentasi, dan dianalisis dengan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ada pengaruh secara simultan dari biaya produksi, biaya promosi dan volume penjualan terhadap laba, (2) ada pengaruh secara parsial dari biaya produksi terhadap laba, (3) ada pengaruh secara parsial dari biaya promosi terhadap laba, (4) ada pengaruh secara parsial volume penjualan terhadap laba, (5) variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap laba adalah volume penjualan pada Perusahaan Kopi Bubuk Banyuatis.
Kata Kunci: biaya produksi, biaya promosi, volume penjualan, dan laba
Penulis: Putu Rustami, Drs. I Ketut Kirya,M.M, Drs. Wayan Cipta,M.M
Kode Jurnal: jpmanajemendd140273

Artikel Terkait :