TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP PEDAGANG JAJANAN TENTANG PEMAKAIAN NATRIUM SIKLAMAT DAN RHODAMIN B

Abstrak:  Jajanan  yang  terbebas  dari  Rhodamin  B  dan  Natrium  Siklamat  yang  tidak  melebihi  batas. Tujuan penelitian untuk mengidentifikasi pengetahuan dan sikap pedagang jajanan tentang pemakaian rhodamin B dan natrium siklamat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan rancang bangun cross sectional. Populasi penelitian pedagang jajanan di sekitar SDN Pucang I dan IV Sidoarjo. Besar sampel adalah seluruh populasi penelitian sebanyak 13 pedagang dan 7 sampel jajanan. Pengumpulan data melalui observasi dan wawancara. Pemeriksaan rhodamin B dan natrium siklamat dilakukan melalui pemeriksaan laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas pedagang berpengetahuan kurang 53,8%, memiliki sikap yang baik 53,8% dan pada sampel jajanan tidak ditemukan pemakaian rhodamin B dan natrium siklamat yang melebihi kadar. Kesimpulan penelitian adalah tingkat pengetahuan pedagang sebagian besar kurang tetapi sikap pedagang sebagian besar baik hal ini sesuai dengan hasil penelitian dengan tidak ditemukan pemakaian rhodamin B serta natrium siklamat yang melebihi batas. Hendaknya pihak dinas terkait seperti dinas kesehatan lebih sering melakukan penyuluhan serta pedagang lebih giat mengikuti penyuluhan dan mencari informasi tentang bahan tambahan makanan, rhodamin B dan natrium siklamat, serta pihak sekolah hendaknya menyediakan kantin sehat bagi siswanya.
Kata kunci: natrium siklamat , pengetahuan pedagang, rhodamin B, sikap pedagang
Penulis: Santi Novita, Retno Adriyani
Kode Jurnal: jpkesmasdd130312

Artikel Terkait :