PENGARUH INDEPENDENSI, KOMPETENSI, DAN RUANG LINGKUP PEKERJAAN AUDIT PENGAWAS PADA EFEKTIVITAS PENGENDALIAN INTERN KOPERASI
ABSTRAK: Penelitian ini
dilakukan guna mengetahui
pengaruh independensi, kompetensi,
dan ruang lingkup pekerjaan
audit pengawas terhadap
efektivitas pengendalian intern
koperasi. Penelitian ini dilakukan
di koperasi-koperasi yang
berada di Kabupaten
Buleleng. Jumlah sampel yang
diambil sebanyak 42
sampel koperasi, dengan
metode purposive sampling. Tehnik analisis
yang digunakan ialah
regresi linear berganda.
Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa
independensi, kompetensi, dan
ruang lingkup pekerjaan
audit pengawas berpengaruh signifikan
terhadap efektivitas pengendalian
intern koperasi, yang
berarti fluktuasi
independensi, kompetensi, dan
ruang lingkup pekerjaan
audit pengawas akan berdampak pada perubahan efektivitas
pengendalian intern koperasi.
Kata Kunci: Pengawas,
Efektivitas Pengendalian Intern, Independensi, Kompetensi, Ruang Lingkup
Pekerjaan Audit
Penulis: Putu Bayu Sadhana
Putra, Ni Ketut Rasmini
Kode Jurnal: jpakuntansidd140163