Pengaruh Kreativitas dan Pembelajaran Contextual Teaching and Learning Terhadap Kemampuan Memahami Bacaan
Abstrak: Penelitian ini
dilaksanakan bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh penerapan model
pembelajaran CTL terhadap kemampuan memahami bacaan siswa kelas V SD Negeri Se Gugus
Tanjung Emas Kecamatan Nguter Kabupaten Sukoharjo. (2) Pengaruh kreativitas terhadap
kemampuan memahami bacaan siswa kelas V SD Negeri Se Gugus Tanjung Emas Kecamatan
Nguter Kabupaten Sukoharjo. (3) Interaksi pengaruh penerapan model pembelajaran
dengan kreativitas terhadap kemampuan memahami bacaan siswa kelas V SD Negeri
Se Gugus Tanjung Emas Kecamatan Nguter Kabupaten Sukoharjo. Metode penelitian yang
digunakan adalah metode eksperimental. Populasi penelitian adalah siswa siswa
kelas V SD se Gugus Tanjung Emas Tahun Pelajaran 2012/2013 berjumlah 50. Hasil
analisis data penelitian menyimpulkan bahwa: (1) Ada pengaruh penerapan model
pembelajaran CTL terhadap kemampuan memahami bacaan siswa kelas V SD Negeri Se
Gugus Tanjung Emas, Nguter, Sukoharjo. Kemampuan memahami bacaan melalui model
pembelajaran CTL lebih baik dibandingkan dengan metode ceramah. (2) Ada
pengaruh kreativitas terhadap kemampuan memahami bacaan siswa kelas V SD Negeri
Se Gugus Tanjung Emas, Nguter, Sukoharjo. (3) Ada interaksi pengaruh penerapan
model pembelajaran dengan kreativitas terhadap kemampuan memahami bacaan siswa
kelas V SD Negeri Se Gugus Tanjung Emas, Nguter, Sukoharjo.
Penulis: Saimin
Kode Jurnal: jppendidikandd130280