PENGARUH MINAT MEMILIH KEAHLIAN DAN PRAKTIK INDUSTRI TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XI AKUNTANSI SMK YPKK 1 SLEMAN TAHUN AJARAN 2011/2012

Abstrak: Penelitian ini bertujuan mengetahui: (1) pengaruh Minat Memilih Keahlian terhadap Kesiapan Kerja; (2) pengaruh Praktik Industri terhadap Kesiapan Kerja; (3) pengaruh Minat Memilih Keahlian dan Praktik Industri secara bersama-sama terhadap Kesiapan Kerja. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI Keahlian Akuntansi SMK YPKK 1 Sleman Tahun 2011/2012 yang berjumlah 64 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket untuk meneliti Kesiapan Kerja, Minat Memilih Keahlian Akuntansi, Praktik Industri. Uji validitas menggunakan product moment, dan uji reliabilitas menggunakan rumus koefisien alpha. Uji prasyarat analisis menggunakan uji linieritas dan multikolonieritas. Analisis data menggunakan regresi sederhana untuk hipotesis pertama dan kedua, regresi ganda untuk hipotesis ketiga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan Minat Memilih Keahlian Akuntansi terhadap Kesiapan Kerja, ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi rx1y= 0,474, koefisien determinan r2x1y = 0,225, t hitung = 4,241 dan t tabel = 2,000; (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan Praktik Industri terhadap Kesiapan Kerja, ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi rx2y = 0,653, koefisien determinan r2x2y = 0,426, t hitung= 6,785 dan t tabel= 2,000; (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan Minat Memilih Keahlian Akuntansi dan Praktik Industri terhadap Kesiapan Kerja, ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi Ry(1,2) = 0,708, koefisien determinan R2y(1,2) = 0,502, F hitung= 30,699 dan F tabel=3,14.
Kata Kunci: Minat Memilih Keahlian, Praktik Industri, Kesiapan Kerja
Penulis: ITA DEWI NUR AINA
Kode Jurnal: jpakuntansidd130230

Artikel Terkait :