MODAL SOSIAL KELOMPOK TANI IKAN MINA PERKASA DI DUSUN RANDUSARI, KELURAHAN PURWOMARTANI, KECAMATAN KALASAN, KABUPATEN SLEMAN, YOGYAKARTA

Abstrak: Suatu kelompok memiliki tujuan tertentu yangdicapai bersama-sama dengan anggota kelompoknya. Dalam hal ini anggota-anggota kelompoktani ikan Mina Perkasa bertujuan untuk  membangun  dan  memajukan  usaha  dibidang  perikanan.  Bekerja  pada  suatu  usaha membutuhkan banyak hal-hal penting yang harus diperhatikan untuk mengendalikan suatu usaha  agar  tetap  berjalan  dengan  baik  dan  lancar.  Setiap  usaha  membutuhkan  yang namanya  modal,  modal  yang  dibutuhkan  seseorang  dibidang  usaha  tidak  hanya  dengan modal  uang,  tetapi  juga  dibutuhkan  adanya  modal  sosial.  Modal  sosial  yang  terdiri  dari norma,  jaringan  dan  kepercayaan  juga  dapat  membantu jalannya  usaha  agar  dapat berkembang, seperti modal sosial yang diterapkan oleh kelompok tani ikan Mina Perkasa. Berdasarkan  hal  tersebut,  penelitian  ini  bertujuan  untuk  mendeskripsikan  modal  sosial dalam  mengembangkan  usaha  tani  ikan  yang  diterapkan oleh  kelompok  tani  ikan  Mina Perkasa di Dusun Randusari.
Penelitian  ini  merupakan  penelitian  yang  menggunakan  pendekatan  kualitatif deskriptif. Sumber data yang diperoleh melalui kata-kata dan tindakan, sumber tertulis serta foto.  Teknik  pengumpulan  data  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  wawancara, observasi,  dan  dokumentasi.  Subjek  dalam  penelitian ini  adalah  pendiri  kelompok,  ketua kelompok, sekretaris, bendahara, empat orang anggota kelompok dan dua orang distributor tetap kelompok Mina Perkasa. Teknik pemilihan informan  yang digunakan adalah teknik purposive  sampling. Teknik validitas data menggunakan teknik triangulasi sumber. Teknik
analisis  data  menggunakan  model  analisis  interaktif yang  terdiri  dari  pengumpulan  data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian  ini  menunjukan  hal-hal  yang  berkaitan  dengan  modal  sosial  dalam mengembangkan  usaha  kelompok  tani  ikan  Mina  Perkasa.  Kelompok  tani  ikan  Mina Perkasa memiliki norma-norma yang ditetapkan bersama dan diberlakukan untuk anggota. Dimana  norma  tersebut  memiliki  sanksi  didalamnya  bagi  anggota  yang  tidak  mengikuti aturan yang sudah disepakati bersama, seperti prosedur peminjaman inventaris kelompok, penguatan  modal  dan  kas.  Mina  Perkasa  juga  menerapkan  rasa  saling  gotong  royong sesama  petani  ikan.  Jaringan  dan  kepercayaan  yang  lebih  ditekankan,  karena  ini berpengaruh dengan kelancaran usaha dibidang perikanan. Jaringan dalam kelompok Mina Perkasa tidak hanya datang dari distributor tetap yang memiliki usaha pemancingan, namun kelompok  juga  bekerja  sama  dengan  sesama  petani  ikan.  Kelompok  memiliki  hubungan (ties) untuk memudahkan berjalannya usaha di bidang perikanan, sedangkan kepercayaan terlihat  ketika  proses  pembayaran  dari  hasil  tani  yang  dijual,  baik  ketika  antar  petani dengan distributor ataupun dengan sesama petani ikan.
Kata Kunci: Kelompok Tani Ikan Mina Perkasa, Modal Sosial
Penulis: NIA BUDI LESTARI
Kode Jurnal: jpsosiologidd140052

Artikel Terkait :