SEDIAAN INSEKTISIDA EKSTRAK BIJI Mimusops elengi: PENGARUH TERHADAP PERKEMBANGAN DAN KEPERIDIAN Crocidolomia pavonana SERTA PENGARUH TERHADAP LINGKUNGAN DAN TANAMAN

ABSTRAK: Pengujian ditujukan untuk mengevaluasi pengaruh sediaan insektisida biji tanaman Mimusops elengi (Sapotacea) terhadap reproduksi imago betina Crocidolomia pavonana, mengevaluasi waktu paruh (LT50) dan fitotoksisitas ekstrak pada berbagai tanaman budidaya. Ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan etanol. Bioassay dilaksanakan dengan metode residu pada daun dengan serangga uji C. pavonana. Hasil pengujian bioaktivitas menunjukkan bahwa pada selang konsentasi 0,2%-0,55% ekstrak biji M. elengi dapat memperpanjang lama perkembangan larva selama 3-5 hari, pada selang konsentrasi 0,2%-0,4% ekstrak biji M. elengi juga dapat menurunkan keperidian imago betina C. pavonana 8,89%-65,86%. Ekstrak biji M. elengi menunjukkan waktu paruh 10 hari terhadap larva C. pavonana. Ekstrak air biji M.elengi pada konsentrasi 5% tidak menyebabkan gejala fitotoksik pada berbagai tanaman budidaya.
Kata kunci: Crocidolomia pavonana, insektisida botani, Mimusops elengi
Penulis: Edy Syahputra
Kode Jurnal: jpbiologidd100031

Artikel Terkait :