KARAKTER KUNCI PEMBEDA ANTARA ORANGUTAN KALIMANTAN (Pongo pygmaeus) DENGAN ORANGUTAN SUMATERA (Pongo abelii)
ABSTRAK: Orangutan merupakan
satwa primata terbesar yang ada di Indonesia,
pada saat daratan Asia merupakan satu kesatuan, orangutan memiliki sebaran
yang cukup luas di wilayah Asia. Pada saat terjadi peningkatan permukaan air
laut, Daratan yang tadinya menyatu menjadi terpisah-pisah menjadi pulau.
Pemisahan ini menjadi barrier yang
membatasi pergerakan orangutan. Saat ini sebarannya terbatas hanya di
Kalimantan dan Sumatera. Pemisahan yang lama dengan kondisi habitat yang
berbeda telah memberi dampak lain terhadap orangutan. Secara morphology terjadi
perbedaan yang cukup signifikan antara orangutan Kalimantan dan Sumatera,
selain itu pemanfaatan technology biology molekuler juga telah dapat mengungkapkan
adanya perbedaan yang nyata antara kedua jenis ini, sehingga kedua orangutan kemudian
dijadikan sebagai jenis yang berbeda yaitu Pongo pygmaeus untuk orangutan
Kalimantan dan P. abelii untuk orangutan
Sumatera, bahkan untuk orangutan yang berada di Kalimantan telah dibedakan menjadi
tiga anak jenis yaitu P. pygmaeus pygmaeus, P. p. morio dan P. p. wurmbii. Dengan terungkapnya perbedaan
jenis dan anak jenis ini, maka pemanfaatan technology bilogi molekuler menjadi
tidak terpisahkan dalam melakukan tindak-an konservasi terhadap jenis ini
terutama untuk relokasi atau translokasi orangutan ke alam liar.
Penulis: Prayogo, H, Thohari,
A.M, Sholihin, D.D, Prasetyo, L.B dan Sugardjito
Kode Jurnal: jpbiologidd140020