PEMANFAATAN BIJI KARET SEBAGAI SEMI DRYING OIL DENGAN METODE EKSTRAKSI MENGGUNAKAN PELARUT N-HEKSANA

Abstract: Tanaman karet merupakan komoditi perkebunan penting bagi Indonesia. Pengolahan hasil tanaman karet yang hanya dititik beratkan pada lateks dan batang saja mengakibatkan produk lain seperti biji karet belum mendapat perhatian lebih. Selama ini, pemanfaatan biji karet hanya sebagai benih generatif pohon karet sehingga biji karet hampir tidak mempunyai nilai ekonomis. Kenyataannya, biji karet mengandung minyak nabati yang dapat dimanfaatkan pada berbagai industri. Pada penelitian ini, minyak biji karet diperoleh dengan menggunakan metode ekstraksi. Biji karet diekstraksi menggunakan pelarut n-heksana dengan kondisi operasi berbeda pada temperatur, volume pelarut dan ukuran partikel untuk waktu 1 sampai 5 jam. Dari hasil penelitian, didapatkan kondisi operasi yang optimum untuk ekstraksi minyak biji karet dengan massa bubuk biji karet yang sama.
Kata kunci: Biji Karet, Ekstraksi, N-Heksana
Penulis: Novia, Haerani Yuliyati, Riska Yuliandhika
Kode Jurnal: jpkimiadd090084

Artikel Terkait :