PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI LISTRIK DINAMIS DI KELAS X SMA

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe STAD terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok Listrik Dinamis di kelas X SMA Negeri 1 Onanrunggu T.P 2012/2013. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas X SMA Negeri 1 Onanrunggu T.P 2012/2013 yang terdiri dari 4 kelas. Sampel penelitian ditentukan dengan teknik cluster random sampling yaitu kelas X1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X3 sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian ini adalah tes hasil belajar. Selama proses pembelajaran, aktivitas siswa terus meningkat di kelas eksperimen. Setelah perlakuan, nilai rata-rata postes kelas eksperimen lebih tinggi dari rata-rata postes kelas kontrol. Berdasarkan analisis data dengan menggunakan uji-t pada taraf signifikansi (α)=0,05 dengan dk 68 diperoleh thitung=4,42 > ttabel=1,67 maka Ha diterima, artinya ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe STAD terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok Listrik Dinamis di kelas X SMA Negeri 1 Onanrunggu T.P. 2012/2013.
Kata kunci: model pembelajaran kooperatif tipe STAD, hasil belajar, aktivitas
Penulis: Usler Simarmata
Kode Jurnal: jpfisikadd140198

Artikel Terkait :