Peningkatan Kemampuan Komunikasi Matematis dan Motivasi Siswa dengan Pembelajaran Pendekatan Quantum Learning pada Siswa SMP Negeri 5 Lhokseumawe
Abstrak: Rendahnya kemampuan
komunikasi matematis dan motivasi siswa di Sekolah Menengah Pertama (SMP)
disebabkan guru masih cenderung aktif, dengan pendekatan konvensional
menyampaikan materi kepada para peserta didik, sehingga siswa dalam
mengkomunikasikan matematis dan motivasi masih sangat kurang. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui apakah peningkatan kemampuan komunikasi matematis
siswa yang memperoleh pembelajaran dengan pendekatan Quantum learning berbeda
dari siswa yang memperoleh pembelajaran secara konvensional di SMP Negeri 5
Lhokseumawe. Untuk mengetahui apakah peningkatan motivasi siswa yang memperoleh
pembelajaran dengan pendekatan quantum learning berbeda dari pada siswa yang
memperoleh pembelajaran secara konvensional di SMP Negeri 5 Lhokseumawe.
Pengumpulan data digunakan instrumen berupa tes kemampuan komunikasi matematis
dan angket motivasi siswa. Untuk melihat adanya perbedaan kemampuan siswa
antara kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol digunakan uji-t dengan taraf
signifikan 0,05 setelah prasyarat pengujian terpenuhi. Hasil penelitian
menunjukkan bawa peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa yang
memperoleh pembelajaran dengan penerapan pendekatan quantum learning lebih baik
dari pada siswa yang memperoleh pembelajaran secara konvensional. Motivasi
siswa di kelas yang memperoleh pembelajaran pendekatan quantum learning lebih
baik dari pada motivasi siswa yang memperoleh pembelajarabn secara
konvensional. Pendekatan pembelajaran quantum learning sangat potensial untuk
diterapkan dalam pembelajaran matematika, terutama pada saat pengenalan konsep
dasar suatu materi.
Kata Kunci: Pendekatan Pembelajaran Quantum Learning,
Kemampuan Komunikasi Matematis, Motivasi Siswa
Penulis: M. Darkasyi, Rahmah
Johar, Anizar Ahmad
Kode Jurnal: jpmatematikadd140406