UJI NILAI TAHANAN JENIS POLUTAN AIR LAUT DENGAN METODE OHMIK DAN GEOLISTRIK TAHANAN JENIS SKALA LABORATORIUM

Abstract: Telah  dilakukan  penelitian  untuk  mengetahui  pengaruh  dan  penyebaran  intrusi  air  laut  terhadap aquifer dalam skala laboratorium dengan metode ohmik dan geolistrik tahanan jenis.Pengambilan  data  dilakukan  dengan  membuat  model  perlapisan  yang  kemudian  disiram    air  laut dengan  3  macam  konsentrasi.  Nilai  resistivitas  sebelum  dan  sesudah  disiram  dibandingkan  dengan nilai  referensi untuk  mengetahui  range  nilai  untuk  jenis  lapisan  dan  juga  untuk  mengetahui perubahan  nilainya.  Diperoleh  hasil  bahwa  terjadi  penurunan  nilai  resistivitas  pada  setiap  jenis perlapisan  batuan  akibat  adanya  intrusi  air  laut.  Semakin  besar  nilai  konsentrasi  air  laut  semakin besar pula penurunan nilai resitivitasnya.
Penulis: Rina Dwi Indriana dan  Hernowo Danusaputro
Kode Jurnal: jpfisikadd060018

Artikel Terkait :

Jp Fisika dd 2006