ANALISIS PERBAIKAN KONDISI LINGKUNGAN KERJA TERHADAP BEBAN KERJA MENTAL
ABSTRAK: Kondisi lingkungan
kerja yang baik akan menunjang pekerja dalam melakukan kerja yang maksimal. Faktor-faktor
seperti temperatur, kebisingan, dan vibrasi dapat meningkatkan tekanan
psikologis pekerja dan memengaruhi kinerja pekerja. PR Rezeki Abadi merupakan
perusahaan rokok yang menggunakan tenaga manusia dalam menjalankan produksinya
mulai dari proses pencampuran bahan–bahan dasar (tembakau, saos dan cengkeh)
sampai dengan proses finishing. Berdasarkan hasil pengukuran, temperatur dan
tingkat kebisingan pada bagian pencampuran lebih tinggi dari kondisi normal
sehingga operator di bagian pencampuran merasakan beban psikologis yang tinggi
dan sering melakukan kesalahan pada proses pencampuran. Tujuan dalam penelitian
ini adalah melakukan perbaikan kondisi lingkungan kerja di bagian pencampuran
tembakau dan melakukan pengukuran beban kerja mental dengan metode SWAT untuk
mengetahui pengaruh perbaikan kondisi lingkungan kerja tersebut. Berdasarkan
hasil perbaikan kondisi lingkungan kerja dengan menambahkan blower dan
penggunaan tutup telinga, didapatkan kondisi lingkungan kerja yang sesuai
dengan standar yaitu temperatur 25–27°C dan tingkat kebisingan 75dB. Hasil
pengukuran beban kerja dengan metode SWAT menunjukkan rata-rata skala beban
kerja dibawah 40 sehingga beban kerja termasuk dalam kategori ringan setelah
dilakukan perbaikan kondisi lingkungan kerja.
Penulis: SRI RAHAYUNINGSIH
Kode Jurnal: jptindustridd140384