PENGEMBANGAN MINI POSTER SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA PADA MATERI POKOK USAHA DAN ENERGI UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR DAN MENUMBUHKAN MINAT BELAJAR SISWA SMA
ABSTRAK: Penelitian ini
bertujuan untuk: Menghasilkan
media mini poster
materi usaha dan energi
yang layak dan berkualitas untuk media pembelajaran, mengetahui besar peningkatan prestasi belajar
fisika, serta respon
dan minat siswa
dalam belajar fisika
pada siswa yang menggunakan media
mini poster dalam
pembelajarannya. Penelitian ini
menggunakan metode
penelitian pengembangan (R&D)
dengan model 4D
(Define, Design, Develop,
dan Disseminate). Tahap define
merupakan tahap awal
untuk mendefinisikan syarat-syarat pembelajaran. Tahap
design merupakan tahap
perancangan draft mini
poster. Pada tahap develop
dilakukan validasi draft mini
poster oleh ahli dan praktisi serta
dilakukan uji coba draft mini poster
terevisi pada siswa
kelas XI SMAN
4 Yogyakarta. Mini
poster terevisi berdasarkan hasil
uji coba kedua
merupakan produk akhir
mini poster. Media
mini poster yang dihasilkan
dinilai layak untuk
digunakan sebagai media pembelajaran
oleh ahli dan praktisi.
Menurut hasil uji coba, peningkatan penguasaan materi fisika siswa
dalam kategori sedang dan tinggi,
minat belajar fisika siswa dalam kategori tinggi, dan respon siswa terhadap media
dalam kategori baik. Tahap disseminate tidak dilakukan karena keterbatasan
waktu dan dana penelitian.
Kata kunci: fisika, usaha dan
energi, media pembelajaran, mini poster,
minat belajar, prestasi belajar
Penulis: Chaerul Hartanto,
Yusman Wiyatmo, M.Si
Kode Jurnal: jpfisikadd140289