PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN FISIKA SMA TERNTEGRASI DENGAN PENDIDIKAN KEBENCANAAN TANAH LONGSOR UNTUK MENINGKATKAN KESIAPSIAGAAN
ABSTRAK: Penelitian ini
bertujuan untuk: 1)
mengetahui SK dan
KD mata pelajaran
fisika yang berpotensi diintegrasikan dengan
pendidikan kebencanaan tanah
longsor, dan mendapatkan perangkat pembelajaran
fisika (silabus, RPP,
LKS, handout, media)
terintegrasi dengan pendidikan
kebencanaan tanah longsor. Penelitian ini mengadopsi model 4-D (define, design,
develop, dan disseminate).
Uji coba produk
dilakukan pada siswa
kelas XI IPA
1 SMA 1 Dlingo,
XI IPA 3
SMA 1 Piyungan,
dan XI IPA
1 SMA 1
Imogiri semester I
tahun ajaran 2012/2013. Teknik
analisis data berupa deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Analisis deskriptif
kualititif untuk mengetahui
penilaian produk yang
dikembangkan oleh validator.
Analisis kuantitatif untuk mengetahui
ketercapaian indikator pembelajaran
dan peningkatan kesiapsiagaan
siswa. Berdasarkan hasil penelitian ini
diperoleh SK-KD 2.3 kelas X, SK-KD 1.4,
1.5 dan 1.6 kelas XI dapat
diintegrasikan dengan materi pendidikan
kebencanaan tanah longsor. Hasil pengembangan perangkat pembelajaran
yang memuat materi usaha dan energi dikaitkan
dengan penyebab dan
dampak tanah longsor
dinilai baik oleh
validator dan dapat meningkatkan kesiapsiagaan.
Kata kunci:
RPP, silabus, LKS,
media, integrasi, kesadaran
dan kesiapsiagaan, pendidikan kebencanaan tanah longsor
Penulis: Marinda Noor Eva,
Suharyanto, Bambang Ruwanto
Kode Jurnal: jpfisikadd140264