PERBEDAAN PENGUASAAN KONSEP FISIKA DAN KETERAMPILAN PROBLEM SOLVING SISWA ANTARA YANG MENGGUNAKAN METODE EKSPERIMEN BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL DENGAN METODE EKSPERIMEN BERBANTUAN LKS CETAK

ABSTRAK: Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mengetahui  perbedaan  penguasaan  konsep fisika  dan  keterampilan  problem  solving  siswa  yang  diberi  pembelajaran  dengan menggunakan metode eksperimen berbantuan media audio visual dan LKS cetak.  Penelitian  ini  menggunakan  metode  eksperimen  dengan  randomized pretest  posttest  group  design.  Populasi  pada  penelitian  ini  adalah  siswa  kelas  X SMA Negeri 1 Pleret tahun ajaran 2012/2013 yang mempunyai kemampuan awal rendah.  Sampel  sebanyak  25  siswa  kelas  XC  sebagai  kelas  eksperimen  I  yang mendapat  perlakuan  metode  eksperimen  berbantuan  media  audio  visual  dan  25 siswa  kelas  XE  sebagai  kelas  eksperimen  II  yang  mendapat  perlakuan  metode eksperimen  berbantuan  LKS  cetak.  Sampel  diambil  secara  random  bertingkat, mula-mula  dipilih  dua  kelas  secara  random,  kemudian  dari  masing-masing  kelas dipilih 25 siswa secara random. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data penguasaan  konsep  fisika  dan  keterampilan  problem  solving  siswa  pada  sub pokok bahasan Asas Black yang meliputi nilai keterampilan problem solving dan hasil tes kognitif akhir pembelajaran (post-test). Data kemudian dianalisis dengan menggunakan  analisis  mutivarians  (Multivariate  Analysis  of  Variances)  pada program SPSS 16.0.
Hasil  penelitian  menunjukkan  tidak  terdapat  perbedaan  yang  signifikan pada  penguasaan  konsep  fisika  dan  keterampilan  problem  solving  siswa  yang mendapat  pembelajaran  dengan  metode  eksperimen  berbantuan  media  audio visual  dan  LKS  cetak.  Pada  kemampuan  aspek  kognitif  pun  tidak  ada  perbedaan penguasaan konsep fisika yang signifikan antara kedua kelas eksperimen.   
Kata kunci: penguasaan konsep, problem solving, metode eksperimen, audio visual, LKS cetak
Penulis: Anga, Prof. Dr. Mundilarto, M.Pd.
Kode Jurnal: jpfisikadd140245

Artikel Terkait :