RANCANG BANGUN RANGKAIAN TIMER OTOMATIS PESAWAT ATWOOD
ABSTRAK: Telah dilakukan
penelitian tentang rancang
bangun rangkaian timer
otomatis pesawat Atwood. Alat
timer otomatis yang
dibuat terdiri dari
tiga komponen penting
yaitu empat buah relay,
stopwatch, dan sensor
getar. Alat penghitung
waktu otomatis ini digunakan
untuk menentukan lamanya
beban jatuh dari
ketinggian tertentu sampai
ke landasan. Pengujian alat
ini dilakukan pada
beban bermassa m1
dan m2 sebesar
0,2 kg dan 0,22
kg yang diuji
pada ketinggian 0,3 m,
0,4 m,
0,5 m, 0,6 m, 0,7
m, dan 0,8 m dari landasan. Sebagai pembanding keakuratan alat ini, dilakukan
pengukuran lamanya beban jatuh
dengan menggunakan stopwatch
secara manual. Hasil
pengukuran yang menggunakan timer
otomatis dan manual dengan stopwatch dibandingkan dengan teori dan diperoleh persentase kesalahan pengamatan secara otomatis terhadap teori berkisar antara 1,95
% sampai 4,34
%, sedangkan pengamatan
yang dilakukan secara
manual menghasilkan
persentase kesalahan berkisar
antara 5,96 %
sampai 12,88 %.
Hal ini menunjukkan bahwa
pengamatan dengan menggunakan
timer otomatis memiliki pesentasi kesalahan
lebih kecil daripada
pengamatan dengan menggunakan
stopwatch secara manual.
Penulis: Dema Siska Afrilla,
Walfed Tambunan, Sugianto
Kode Jurnal: jpfisikadd140391