HUBUNGAN PERSEPSI LINGKUNGAN PEMBELAJARAN DENGAN STRATEGI PEMBELAJARAN MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER UNIVERSTAS JAMBI

ABSTRAK: Persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dapat mempengaruhi penggunaan strategi pembelajaran mahasiswa. Dalam pendidikan kedokteran mahasiswa diharapkan dapat menerapkan strategi pembelajaran pendekatan mendalam. Oleh karena itu lingkungan pembelajaran mahasiswa harus dapat mengarahkan mahasiswa pada pembelajaran dengan menggunakan strategi pembelajaran pendekatan mendalam.
Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dan strategi pembelajaran mahasiswa, pada mahasiswa Universitas Jambi (PSPD UNJA).
Metode: Penelitian cross sectional dilaksanakan pada bulan April-Juni 2012 dan melibatkan 198 responden mahasiswa semester 2, 4 dan 6. Data persepsi terhadap lingkungan pembelajaran dan strategi pembelajaran didapat dari kuesioner Dundee Ready Educational Environment Measure (DREEM) dan The Revised two Factor study process Questionaire (R-2F-SPQ).
Hasil dan Pembahasan: Penelitian ini menunjukkan 80% mahasiswa memiliki persepsi positif terhadap lingkungan pembelajaran UNJA. Lebih dari 50% mahasiswa PSPD UNJA menerapkan strategi pembelajaran pendekatan mendalam. Terdapat hubungan yang bermakna antara persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dengan strategi pembelajaran yang digunakan (p= 0,001), semakin baik persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran, maka mahasiswa lebih banyak menggunakan pendekatan mendalam.
Kesimpulan: Pada penelitian ini disimpulkan ada hubungan yang bermakna antara persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dengan strategi pembelajaran yang digunakan mahasiswa.
Kata Kunci: Persepsi, lingkungan pembelajaran, strategi pembelajaran, mahasiswa kedokteran
Penulis: Nyimas Natasha Ayu Shafira, Anwar Jusuf, Setyawati Budiningsih
Kode Jurnal: jpkedokterandd140016

Artikel Terkait :