PEMAHAMAN BIDAN TENTANG AUDIT MATERNAL PERINATAL KAITANNYA DENGAN KEPATUHAN BIDAN DALAM PELAKSANAAN MANAGEMEN AKTIF KALA III DI WILAYAH KABUPATEN KLATEN

Abstrak: Pemahaman, Audit maternal perinatal, Bidan, Kepatuhan, manajemen aktif kala III. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara pemahaman bidan tentang Audit Maternal Perinatal dengan kepatuhan bidan dalam pelaksanaan Managemen Aktif Kala III (MAK III) di Wilayah Kabupaten Klaten. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik. Populasi dalam penelitian ini bidan yang melaksanakan praktik pertolongan persalinan di Rumah Bersalin atau di Bidan Praktik Mandiri di wilayah Kabupaten Klaten. Tehnik pengambilan sampel adalah Simple Random Sampling. Analisa data dengan dengan distribusi frekwensi dan korelasi Pearson Product Moment.pengumpulan data dengan kuesioner tertutup dan lembar observasi. Hasil uji korelasi product moment dengan tingkat kepercayaan 95% dan menggunakan alpha 0,05, diperoleh hasil nilai r hitung = 0,892 dengan nilai r tabel = 0,279 pada n=50 yang berarti ada hubungan antara pemahaman bidan tentang AMP dengan kepatuhan bidan dalam MAK III dengan pola positif yang semakin tinggi tingkat pemahaman bidan semakin meningkat pula kepatuhan bidan.
Kata Kunci: Pemahaman, Audit maternal perinatal, Bidan, Kepatuhan, manajemen aktif kala III
Penulis: Endang Suwanti, Sri Wahyuni, RD Rahayu
Kode Jurnal: jpkesmasdd130399

Artikel Terkait :